Ads 468x60px

11 December 2010

Eco Products Exhibition, Ajang Edukasi Teknologi 'Hijau'

Edukasi teknologi ramah lingkungan kian bergaung seiring meningkatnya dampak pemanasan global serta kesadaran akan pentingnya penghematan sumber energi. Di Jepang, ada ajang tahunan khusus untuk mengedukasi teknologi 'hijau' yakni Eco Product Exhibition (EPE).

Untuk gelaran tahun ini, EPE diselenggarakan pada 9 hingga 11 Desember 2010. Bertempat di Tokyo Big Sight Convention Centre, Odaiba, Tokyo, sejumlah perusahaan mulai dari bidang IT, finansial, otomotif, dan lainnya memperkenalkan desain produk ramah lingkungan yang mereka ciptakan. Tercatat, sekitar 1.750 lebih booth dari 750 exhibitor berpartisipasi dalam pameran bertema lingkungan terbesar di Jepang ini.

Pantauan detikINET, pengunjung event ini berasal dari berbagai kalangan, mulai dari siswa sekolah, karyawan, turis mancanegara, hingga kalangan eksekutif. Siswa sekolah menjadi yang paling menarik perhatian. Anak-anak, terutama yang masih berusia taman kanak-kanak diajarkan cara-cara menghemat energi dan menjaga lingkungan melalui berbagai permainan interaktif dan keterampilan yang dihadirkan setiap booth.

Masyarakat Jepang sendiri memang dikenal sangat peduli lingkungan. Menurut juru bicara di booth Epson, produsen printer dan proyektor yang menjadi salah satu peserta EPE, acara semacam ini mendapatkan dukungan penuh dari pemerintah.

Tahun lalu, pemerintah Negeri Sakura tersebut mengumumkan bahwa negaranya menargetkan bisa mengurangi emisi gas rumah kaca sebesar 25 persen pada tahun 2020.


source:detikinet

0 comments:

Post a Comment